Assalamu'alaikum

header ads

Mengenal Lebih Dekat UIM - Bag 1

Tentang Universitas

Universitas Islam Madinah adalah universitas negeri di Arab Saudi yang bernaung di bawah Departemen Pendidikan Arab Saudi, ia didirikan pada tahun 1381 H.
 
Universitas Islam Madinah adalah Lembaga Islam bertaraf internasional yg dimiliki oleh Negara Saudi Arabia.

Saat ini Universitas Islam Madinah memiliki lima fakultas:
 
1- Fakultas Syariah
Fakultas ini bertujuan untuk memperdalam Ilmu Fikih dan Ushul Fikih, serta menguasai berbagai Ilmu Syari'at dan ilmu pendukungnya.
Dalam fakultas ini terdapat jurusan-jurusan berikut
A. Jurusan Fikih
B. Jurusan Ushul Fikih
C. Jurusan Peradilan
D. dan Siyasah Syar'iyah
Fakultas Syariah menawarkan gelar sarjana (S1) untuk Ilmu-ilmu Syariat Islam, gelar diploma tinggi untuk jurusan peradilan dan Siyasah Syar'iyah, gelar master (S2) dan gelar doktor (S3) dalam disiplin ilmu yang ada.

2- Fakultas Dakwah dan Ushuluddin
Fakultas ini bertujuan untuk memperdalam Aqidah Islam dan menguasai berbagai ilmu syari'at serta ilmu-ilmu pendukungnya.
Dalam fakultas terdapat jurusan-jurusan berikut:
A. Jurusan Akidah
B. Jurusan Dakwah
C. Jurusan Sejarah Islam
D. Jurusan Pendidikan
Fakultas ini menawarkan gelar sarjana (S1) untuk jurusan dakwah dan ushuluddin, gelar diploma tinggi untuk jurusan dakwah, gelar master (S2), dan gelar doktor (S3) dalam disiplin ilmu yang ada.
 
3- Fakultas Al-Qur'an dan Study Islam
Fukultas ini bertujuan untuk memperdalam Al-Qur'an dan Ilmu-ilmu Al-Qur'an, baik secara hapalan maupun tafsirnya, disamping juga menguasai berbagai Ilmu Syari'at dan ilmu-ilmu pendukungnya.
Dalam Fakultas ini terdapat jurusan-jurusan berikut:
A. Jurusan Qira'at
B. Jurusan Tafsir
Fakultas ini menawarkan gelar sarjana (S1) untuk Jurusan Qira'at dan Study Islam, gelar master (S2), dan gelar doktor (S3) dalam disiplin ilmu yg ada.
 
4- Fakultas Hadits dan Study Islam
Fakultas ini bertujuan untuk memperdalam dan mengkhidmah Hadits dan Ilmu-ilmunya, dengan disertai penguasaan terhadap Ilmu-ilmu Syari'at dan ilmu-ilmu pendukungnya.
Dalam Fakultas ini terdapat jurusan-jurusan berikut:
A. Jurusan Fikih Sunnah
B. Jurusan Ilmu Hadits
Fakultas ini menawarkan gelar sarjana (S1) untuk Jurusan Hadits dan Study Islam, gelar master (S2), dan gelar doktor (S3) dalam disiplin ilmu yang ada.
 
5- Fakultas Bahasa Arab
Fakultas ini bertujuan untuk memperdalam Bahasa Arab, Ilmu-ilmunya, dan Sastra-sastranya, disertai dengan penguasaan terhadap berbagai Ilmu Syari'at dan Ilmu-ilmu pendukungnya.
Dalam Fakultas ini terdapat jurusan-jurusan berikut:
A. Jurusan Bahasa
B. Jurusan Balaghah dan Sastra
Fakultas ini menawarkan gelar sarjana (S1) Bahasa Arab, gelar master (S2), dan gelar doktor (S3) dalam disiplin ilmu yang ada.
 
Universitas Islam Madinah juga membawahi Program Pelatihan Bahasa Arab bagi yg belum mampu berbahasa arab, SMP, SMU, dan Darul Hadits Makkah.

Sumber: www.iu.edu.sa


Update:

Semenjak tahun 2014, Universitas Islam Madinah telah membuka beberapa fakultas baru. Fakultas-fakultas tersebut berorientasi pada bidang non agama, yaitu umum seperti kedokteran, arsitektur, dan sebagainya.

Bahasa pengantar yang dipakai khusus untuk fakultas-fakultas umum tersebut adalah bahasa inggris. Sebagian dosennya pun bukan orang arab, bahkan ada yang berasal dari Indonesia.

Sebagaimana fakultas-fakultas agama yang dbuka lebar untuk seluruh anak-anak kaum muslimin yang  memiliki keinginan belajar disini, begitu pula fakultas-fakultas baru tersebut. Itu semua tidak hanya diperuntukkan untuk para pelajar Saudi saja, namun para pelajar dari berbagai negara pun juga diberi kesempatan yang sama. Tentunya jika memang memenuhi standar masuk yang mereka tetapkan.

Demikian. Semoga bermanfaat.